Apakah ini dosa?
Mungkin takkan lagi sama..
Mana mungkin hangat kan datang
Setelah tabir itu ku buka..
Angin mengusik canda kita menjadi sunyi..
Nyaman itu menjadi Canggung..
Riuh itu menjadi menung..
Dan kita jadi bingung...
Jika ini dosa, maka dosaku sudah menggunung...
Mengharap jadi sepasang..
Dijauhnya perbedaan membentang..
Hingga rasa ini hanya mampu mengambang..
Meratapi lumuran dosa akan keindahan mu..
Menginginkan keelokan paras laku..
Mengagumimu.. hingga lupa siapa daku..
Jika ini dosa,, maka aku paling berdosa
Karena berani menganggap mu Laksamana
Jika ini dosa,, sudah pasti akulah yang paling berdosa..
Berani berharap pada satu nama..
Tapi kurasa ini bukan dosa, ini hanya rasa
Yang sesekali menyesakkan dada..
Bukankah dia datang tanpa pinta..
Dan jika bisa, bukan kau pemerannya...
Maaf, harusnya tak pernah ada..
Setitik rasa, secuil harap,
Dan kita
Komentar
Posting Komentar